You are here
Keunggulan
Program Studi (Prodi) Teknik Elektro dirancang untuk menghasilkan tenaga kerja yang berprofesi sebagai Insinyur (Engineer) yang mempunyai kompetensi perencanaan sistem keelektroan, pemilihan metode kerja terstandar, pelaksanaan kerja sesuai dengan dengan target pekerjaan dan evaluasi pekerjaan dengan melibatkan tim kerja yang solid. Untuk itu perlu pendidikan yang dapat menjamin lulusan Prodi Teknik Elektro akan kemampuan pekerjaan sesuai level 6 KKNI.
Berdasarkan analisis terhadap program studi baik di tingkat nasional maupun internasional, prodi-prodi yang ada kebanyakan mengembangkan bidang-bidang ilmu 1) teknik listrik, 2) teknik elektronika, 3) teknik komputer, 4) teknik telekomunikasi dan 5) teknik instrumentasi dan kendali.
Dalam menghadapi Revolusi Industri 4.0 dan Disruption Technology, Program Studi Teknik Elektro FT UNY didesain dengan menonjolkan bidang keilmuan Teknik Elektro Bidang Tenaga Listrik, Kendali dan Komputer yang mempunyai karakteristik Smart and Intellegence. Dengan penambahan karaketristik smart and intelligence pada system tenaga listrik diharapkan Program Studi Teknik ELektro FT UNY dapat menjadi salah satu prodi unggul untuk mendukung program-program studi yang sudah ada. Untuk menjadi program studi yang unggul, Teknik Elektro FT UNY didesain dengan sistem pembelajaran yang mengintegrasikan kemampuan yang dibutuhkan di dunia kerja. Teknik Elektro UNY akan mensinergikan Prodi S1 Teknik Elektro dengan Program Profesi Insinyur (PPI) sehingga diharapkan lulusannya akan menjadi Insinyur Profesional Bidang Teknik Elektro.
Sistem Informasi
Events
-
5-6 Desember 2024
-
Sabtu, 21 Oktober 2017
-
22 Oktober 2016
-
Sabtu, 21 Oktober 2017
-
Senin, 29 Februari 2016
- 1 of 2
- next ›
Kontak Kami
Alamat : Kampus Karangmalang, Yogyakarta, 55281
Copyright © 2025,